Monday, October 11, 2010
John Lennon Ulang Tahun Lagi
Gambar di samping adalah tampilan Google pada saat hari ulang tahun John Lennon, tepatnya tanggal 9 Oktober 2010 kemarin.
Pada tampilan Google tersebut, Anda disambut ilustrasi spesial dengan modifikasi pada huruf "o", "g", dan "e". Pengguna juga dapat mengklik huruf "e" pada kata Google yang berubah menjadi simbol "play" yang kemudian akan memutar lagu hits The Beatles, "Imagine".
Selain memutar lagu, pengguna akan "digiring" dengan hasil pencarian yang seluruhnya menginformasikan tentang siapa John Lenon.
Lenon yang lahir di Liverpool pada 9 Oktober ini menjadi penting karena dia dikenal sebagai penyanyi, pencipta lagu, instrumentalis, penulis, dan aktivis politik, sekaligus pemimpin grup musik The Beatles.
Sayangnya, batas usia pria ini hanya sampai 40 tahun lantaran ditembak penggemarnya, Mark Chapman di apartemen Dakota, Manhattan.
Hari ulang tahun Lenon yang ke-70 ini rencananya akan diisi dengan acara pemberian penghargaan kepada mereka yang telah berkontribusi untuk perdamaian dunia. Adalah Yoko Ono, isteri kedua Lenon yang memprakarsai acara yang diselenggarakan di Islandia itu.
Selama 12 tahun terakhir Google telah menciptakan lebih dari 900 Doodles untuk menandai berbagai ulang tahun, hari peringatan dan peristiwa utama dunia. Sebelumnya, raksasa mesin pencari ini juga telah merayakan ulang tahun Pac-Man yang ke-30 dan memperingati ulang tahun The Flintstones ke-50, misalnya.
Google Doodle pertama lahir pada 1998 ketika pendiri mesin pencari Sergey Brin dan Larry Page mengganti logo pada halaman muka dengan gambar seorang Burning Man, untuk memberitahu penggunanya bahwa mereka pergi berlibur ke Burning Man Festival.
Sumber : http://www.tempointeraktif.com/hg/it/2010/10/09/brk,20101009-283589,id.html
Pada tampilan Google tersebut, Anda disambut ilustrasi spesial dengan modifikasi pada huruf "o", "g", dan "e". Pengguna juga dapat mengklik huruf "e" pada kata Google yang berubah menjadi simbol "play" yang kemudian akan memutar lagu hits The Beatles, "Imagine".
Selain memutar lagu, pengguna akan "digiring" dengan hasil pencarian yang seluruhnya menginformasikan tentang siapa John Lenon.
Lenon yang lahir di Liverpool pada 9 Oktober ini menjadi penting karena dia dikenal sebagai penyanyi, pencipta lagu, instrumentalis, penulis, dan aktivis politik, sekaligus pemimpin grup musik The Beatles.
Sayangnya, batas usia pria ini hanya sampai 40 tahun lantaran ditembak penggemarnya, Mark Chapman di apartemen Dakota, Manhattan.
Hari ulang tahun Lenon yang ke-70 ini rencananya akan diisi dengan acara pemberian penghargaan kepada mereka yang telah berkontribusi untuk perdamaian dunia. Adalah Yoko Ono, isteri kedua Lenon yang memprakarsai acara yang diselenggarakan di Islandia itu.
Selama 12 tahun terakhir Google telah menciptakan lebih dari 900 Doodles untuk menandai berbagai ulang tahun, hari peringatan dan peristiwa utama dunia. Sebelumnya, raksasa mesin pencari ini juga telah merayakan ulang tahun Pac-Man yang ke-30 dan memperingati ulang tahun The Flintstones ke-50, misalnya.
Google Doodle pertama lahir pada 1998 ketika pendiri mesin pencari Sergey Brin dan Larry Page mengganti logo pada halaman muka dengan gambar seorang Burning Man, untuk memberitahu penggunanya bahwa mereka pergi berlibur ke Burning Man Festival.
Sumber : http://www.tempointeraktif.com/hg/it/2010/10/09/brk,20101009-283589,id.html
Artikel Terkait
- Labels: News
- (0) Comments
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment