Thursday, November 25, 2010
Google Ikut Memeriahkan Hari Guru Nasional
Google memang search engine yang pengertian. Dan pada hari ini (25 November 2010), Google juga tampil beda dengan gambar Doodle-nya yang Indonesia banget. Ya, benar, hari ini adalah Hari Guru Nasional. Hari penting bagi yang pernah menjadi siswa apalagi pernah menjadi guru, hehehe. Sebagai siswa, tentunya kita tidak boleh melupakan jasa guru kita. Merekalah yang menjadikan kita semua manusia-manusia intelektual. Bahkan, Jepang ketika kalah dalam Perang Dunia dulu sehingga banyak rakyatnya meninggal. Lalu, apa yang pmerintah mereka lakukan? Pemerintah mencari "berapa guru yang masih hidup" karena pemerintah Jepang berpikir, guru bisa melahirkan orang-orang intelektual untuk membangun bangsanya yang hancur karena Perang Dunia.
Kamis (25/11/2010), hampir semua huruf, kecuali dua huruf depan Google, digantikan dengan lukisan berbagai macam benda, mulai dari kado, kartu ucapan, serta vas bunga. Saat diklik, Google Doodle akan langsung mengarahkan pengguna internet ke dalam hasil pencarian tentang segala yang berhubungan dengan hari guru nasional.
Di urutan pertama hasil pencarian, sudah pasti bertengger artikel Wikipedia mengenai hari guru nasional. Setelah itu, berturut-turut artikel pemberitaan mengenai hari tersebut muncul setelahnya.
25 November 2010 Indonesia merayakan hari guru nasional yang ke-65. Hari guru nasional diperingati bersamaan dengan hari ulang tahun Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI).
PGRI lahir pada 25 November 1945, setelah 100 hari proklamasi kemerdekaan Indonesia. Cikal bakal organisasi PGRI adalah diawali dengan nama Persatuan Guru Hindia Belanda (PGHB) tahun 1912, kemudian berubah nama menjadi Persatuan Guru Indonesia (PGI) tahun 1932.
Pengabdian tulus dari para guru serta semangat dan tekad mereka dalam menghadirkan generasi bangsa yang berpendidikan, membuat pemerintah akhirnya memutuskan untuk menjadikan setiap tanggal 25 November sebagai hari guru nasional yang diperingati setiap tahun, lewat Keputusan Presiden Nomor 78 tahun 1994.
Sumber : http://techno.okezone.com/read/2010/11/25/55/396880/google-doodle-rayakan-hari-guru-nasional
Artikel Terkait
- Labels: News
- (0) Comments
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 comments:
Post a Comment