Thursday, April 29, 2010

SMK N 1 Demak, SMK Bertaraf Internasional

Yupsss...inilah dia. SMK yang beralamat di Jl. Sultan Trenggono No. 87 ini yang dulunya adalah Jl. Katonsari sekarang berani menonjolkan kualitasnya. Sekolah tersebut dulunya adalah SMEA yang akhirnya berubah menjadi SMK. Selain itu, sekolah ini juga sudah memiliki embel-embel Rintisan Sekolah Berstandar Internasional (R-SBI). Dengan embel-embel tersebut, sekolah ini semakin dikenal oleh masyarakat. SMK N 1 Demak patut mendapatkan julukan tersebut karena sekolah ini sering memenangkan lomba dalam berbagai bidang, misalnya debat bahasa Inggris, LKS (Lomba Ketrampilan Siswa) yang selalu ada setiap tahun, voli, basket, dan masih banyak lagi. Tentunya selalu menjadi juara. Sedikit cerita nih, pada beberapa bulan yang lalu, kira-kira hanya 4 bulan, kepala sekolah SMK N 1 Demak berganti. Namun, jelas hanya sementara.

Pergantian tersebut hanya ketika kepala sekolah yang masih menjabat harus melaksanakan ibadah haji ke tanah suci Makkah. Pada waktu itulah mungkin masa-masa yang paling menyenangkan di SMK ini. Banyak sekali guru dan murid yang suka kepada beliau karena kewibawaan dan keramahtamahan beliau. Namun, bukan berarti kepal sekolah yang dulu juga tidak ramah lho...Kepala sekolah yang pertama dirasakan sangat galak oleh beberapa siswa, pasalnya.
Karena standarnya yang sudah R-SBI ini, persaingan untuk masuk dalam sekolah ini juga berat lho..Hanya anak-anak yang terpilih saja yang bisa masuk ke sekolah ini. Terpilihnya anak-anak tersebut tentu saja karena prestasi yang mereka miliki.
Sedikit cerita bagaimana pemillihan/seleksi masuk SMK N 1 Demak :
  1. Dilakukan tes yang meliputi tes tertulis dan tes fisik yaitu
  2. Tes tertulis meliputi Matematika, Bahasa Indonesia, dan Bahasa Inggris.
  3. Tes fisik yaitu lari. (mungkin keliling Stadion Pancasila entah berapa kali).
  4. Tinggi badan menjadi masalah juga, untuk cowok minimal 165 cm dan cewek minimal 155 cm. Kalo udah berubah ya saya belum tahu. Namun, pada waktu saya mendaftar ya segitu.
  5. Sumbangan Pembangunan juga pasti ada. Untuk yang di panti mungkin akan gratis.
  6. Diterima/tidaknya tergantung pada hasil tes kalian.
Itulah beberapa hal tentang pendaftaran di SMK N 1 Demak. Pengin daftar ??? Buruan dech, sebelum terlambat. Kira-kira mulai bulan Juni 2010. Good Luck !!!

Baca Selengkapnya..

Kelulusan SMK N 1 Demak

Pengumuman hari Senin, 26 April kemarin telah dilaksanakan. Semua sekolah SMA/SMK/Sederajat telah dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia. SMK N 1 Demak merupakan salah satu sekolah menengah yang pada hari itu juga melaksanakan pengumuman hasil Ujian Nasional 2009/2010. Namun, kali ini sepertinya Dewi Fortuna tidak memihak kepada sekolah ini. Beberapa dari siswanya telah dinyatakan "TIDAK LULUS". Namun, tenang aja masih ada ujian ulangan kok. Ujian ulangan tersebut akan dilaksanakan pada tanggal 10-14 Mei 2010 secra serentak di Indonesia. Walaupun banyak yang tidak lulus, namun SMK N 1 Demak tidak sendirian. Banyak dari sekolah lain terutama di NTT yang dilaporkan paling banyak jumlahnya. Sedangkan di Jawa Tengah menempati urutan kedua setelah NTT.
Banyak pendapat mengatakan bahwa ujian nasional ini terlalu sulit bagi siswa. Bahkan ada pendapat mengatakan, "Sebelum soal ujian diberikan pada murid, cobakan dulu pada orang Diknas. Mungkin banyak juga yang akan tidak lulus".
Saya sangat setuju dengan hal tersebut. Apalagi dalam jangka waktu 2 minggu yang akan datang akan ada ujian nasional ulangan. Mungkin ini menjadi hal yang sangat tidak mungkin bagi siswa yang akan mengikuti ujian ulngan tersebut. Mereka harus belajar lagi mata pelajaran ujian nasional tersebut. jadi, dapat disimpulkan bahwa ujian nasional jelas membawa semua murid dan guru dalam ke-setress-an yang sangat besar. Bagaimana tidak? Mereka semua sudah berjuang keras untuk mencapai kelulusan. Jika akhirnya dinyatakan tidak lulus, apakah itu karena usaha mereka yang kurang maksimal ??? Itulah yang masih menjadi tanda tanya. Maksimal/tidaknya usaha hanya kita sendiri yang bisa menilainya. Jika nantinya UAN akan dihapus, itu menjadi hal yang sangat menggembirakan bagi semua pihak terutama guru dan siswa.

Baca Selengkapnya..

Thursday, April 22, 2010

Buka Aplikasi Anda Tanpa Pegang Mouse

Nah, sekarang ada cara cepat alias rumus praktis untuk membuka program aplikasi yang kita miliki. Dengan cara ini, kita tidak perlu menggunakan / menyentuh mouse sekalipun untuk membuka program aplikasi. Kita hanya membutuhkan keyboard sebagai perantaranya. Kita bisa menerapkan cara ini untuk berbagai program aplikasi dengan syarat shortcut yang kita terapkan pada masing-masing program aplikasi harus berbeda agar tidak terjadi crash atau istilahnya tabrakan pada program.
Karena kombinasi shortcut yang kita gunkan harus memuat unsur Ctrl + Alt + (nama shortcut), maka kita tidak boleh menggunakan shortcut Ctrl + Alt +Delete untuk shortcut lain karena shortcut tersebut sudah digunakan oleh program default bawaan OS (Operating System) Windows yaitu Task Manager. Tapi, bukankah huruf di keyboard masih banyak ??? Gunakan saja huruf-huruf tersebut untuk shortcut Anda.
Daripada banyak cerita, mendingan langsung aja kita bahas gimana cara membuat hal ajaib ini.
Nih caranya :
  1. Pilih salah satu program yang akan Anda buat shortcut-nya, lalu klik kanan > Properties
  2. Muncul kotak dialog, lihat pada bagian Shortcut key. Inilah tempat shortcut kamu.
  3. Untuk membuat shortcutnya, tekan aja salah satu tombol pada keyboard, misal saya menekan tombol W, maka secara otomatis muncul Ctrl + Alt + W.
  4. Jadi dech...shortcut kamu. Sekarang praktekkan shotcut tersebut untuk membuka program Anda.
  5. Program sudah terbuka (Word) dengan hanya tekan keyboard

Baca Selengkapnya..

Chat dengan Komputer Be Twin

Na, udah tahu belum istilah "Be Twin" ? Be Twin artinya kembar. Dalam dunia komputer, istilah ini dipakai untuk komputer yang hanya menggunakn 1 CPU dengan 2 monitor di dalamnya. 
Dari komputer ini, banyak sekali kelemahan yang ada, misalnya jika salah satu komputer (monitor) yang digunakan mengalami "hang", maka semuanya akan ikut "hang" juga. Sehingga apabila salah satu komputer harus restart maka semuanya harus restart juga. 
Namun, salah satu yang bisa dimanfaatkan dari fitur komputer be twin ini adalah kita bisa memanfaatkan fasilitas chat dengan komputer yang digunakan user lain yang satu CPU dengan komputer kita.
Biasanya, kalau kita ingin chat biasanya kita harus koneksi ke internet dahulu, tapi untuk yang satu ini tidak diperlukan koneksi internet. Kita bisa langsung kirim pesan hanya dengan menggunakan Task Manager.
Pengin tahu nih, caranya ???

  1. Pastikan komputer Anda Be Twin .
  2. Buka Task Manager dengan tekan Ctrl + Alt + Delete pada keyboard.
  3. Lalu, pilih tab Users.
  4. Lihat pada gambar yang ada kepala orang. Itulah yang bisa Anda kirimi pesan untuk chat. Klik pada salah satu users yang ingin Anda kirimi, misal saya pilih pada users yang pertama.
  5. Pilih Send Message... pada bagian pojok kanan bawah
  6. Akan muncul form yang bisa Anda gunakan untuk kirim pesan. Klik OK jika pesan sudah siap dikirim.
  7. Pada tampilan monitor yang kita kirimi pesan, akan muncul pesan kita seperti gambar berikut sesuai pesan yang tadi kita kirim.

Baca Selengkapnya..

Tuesday, April 20, 2010

Peringatan Hari Kartini, Penghormatan Kepada Ibu

Sudah tiba waktunya bagi semua anak Indonesia untuk memeprtingati hari lahirnya salah satu pahlawan, terutama di bulan April ini.Beliau telah memperjuangkan hak-hak manusia terutama kaum wanita. Tentunya kita semua sudah tahu. Beliau adalah R.A. Kartini.
Beliau lahir di Jepara, Jawa Tengah pada tanggal 21 April 1879. Nah, inilah momen yang tepat bagi kita untuk menghormati pahlawan wanita kita termasuk ibu kita, baik ibu kandung maupun ibu yang tidak kadung alias ibu tiri. Ibu adalah sosok yang sangat berharga bahkan merupakan aset terbesar dalam kehidupan kita. Itulah mengapa dikatakan bahwa "Surga ada di bawah telapak kaki ibu", bukan di bawah telapak kaki bapak. Namun, bukan berarti kita tidak menghormati dan menghargai bapak yach.....
Ibu telah mengandung kita selama 9 bulan 10 hari. Bayangkan saja, selama 9 bulan 10 hari tersebut ibu harus membawa janinnya yaitu kita selama itu. Bahkan ketika tidur, makan, BAB (Buang Air Besar), dan BAK (Buang Air Kecil) pun ibu harus membawa kita. "Tentunya berat sangatlah beban ibu", kata Upin dan Ipin. Setelah melahirkan, ibu harus mengasuh kita lagi. Memberi makan, minum, membersihkan kita dari hadats, dan lain-lain kepada kita sampai kita menjadi besar dan bisa melakukan hal tersebut sendiri (tabligh).
Oleh karena itu, sebagai seorang anak, kita harus berbakti kepada orang tua termasuk bapak dan ibu. Janganlah menjadi anak yang durhaka kepada beliau seperti Malin Kundang yang akhirnya dikutuk ibunya menjadi batu untuk selamanya. Jangan sampai hal tersebut terjadi pada diri kita juga. Biarpun ibu memarahi dan menghajar kita, itu karena beliau punya maksud tersendiri. Mungkin beliau ingin agar kita semakin dewasa dan semakin mengerti betapa berharganya semua nasihat yang kita terima.
Akhir kata, kami sengai anak mengucapkan terima kasih kepada semua ibu-ibu di manapun atas kesabaran, keikhlasan, dan doa ibu-ibu semua.

Baca Selengkapnya..

Tuesday, April 13, 2010

Memasang Widget "Sharing is Sexy "


Widget-widget untuk blog sangat banyak sekali jumlah dan macamnya. Mulai dari yang ber-HTML sampai yang Javascript. Widget-widget tersebut dimaksudkan untuk mempercantik tampilan blog kita. Namun, disarankan jangan terlalu banyak menggunakan widget yang berbasis HTML/ Javascript karena bisa memperlambat kinerja komputer dalam mengakses blog/web kita.
Nah, langsung saja tutorial untuk memasang widget ini :

  1. Login ke akun blogger Anda
  2. Klik Tata Letak/Layout
  3. Klik Edit HTML
  4. Beri centang pada checklist Expand Widget Templates
  5. Cari kode berikut :]]></b:skin>
  6. Copy kode di bawah ini setelah kode tersebut
    <style type='text/css'>

    div.sexy-bookmarks { height:54px; background:url(http://img709.imageshack.us/img709/57/sharing.png) no-repeat left bottom;position:relative; width:540px }

    div.sexy-bookmarks span.sexy-rightside { width:17px; height:54px; background:url(http://img709.imageshack.us/img709/57/sharing.png) no-repeat right bottom; position:absolute; right:-17px }

    div.sexy-bookmarks ul.socials { margin:0 !important;padding:0 !important; position:absolute; bottom:0;left:10px }

    div.sexy-bookmarks ul.socials li { display:inline-block !important; float:left !important; list-style-type:none !important; margin:0 !important; height:29px !important; width:48px !important; cursor:pointer !important; padding:0 !important }

    div.sexy-bookmarks ul.socials a { display:block !important; width:48px !important; height:29px !important;f ont-size:0 !important; color:transparent !important}

    .sexy-furl, .sexy-furl:hover, .sexy-digg, .sexy-digg:hover, .sexy-reddit, .sexy-reddit:hover, .sexy-stumble, .sexy-stumble:hover, .sexy-delicious, .sexy-delicious:hover, .sexy-yahoo, .sexy-yahoo:hover, .sexy-blinklist, .sexy-blinklist:hover, .sexy-technorati, .sexy-technorati:hover, .sexy-facebook, .sexy-facebook:hover, .sexy-twitter, .sexy-twitter:hover, .sexy-myspace, .sexy-myspace:hover, .sexy-mixx, .sexy-mixx:hover, .sexy-script-style, .sexy-script-style:hover, .sexy-designfloat, .sexy-designfloat:hover, .sexy-syndicate, .sexy-syndicate:hover, .sexy-email, .sexy-email:hover { background:url(http://img406.imageshack.us/img406/9198/sexyy.png) no-repeat !important }

    .sexy-furl { background-position:-300px top !important }

    .sexy-furl:hover { background-position:-300px bottom !important }

    .sexy-digg { background-position:-500px top !important }

    .sexy-digg:hover { background-position:-500px bottom !important }

    .sexy-reddit { background-position:-100px top !important }

    .sexy-reddit:hover { background-position:-100px bottom !important }

    .sexy-stumble { background-position:-50px top !important }

    .sexy-stumble:hover { background-position:-50px bottom !important }

    .sexy-delicious { background-position:left top !important }

    .sexy-delicious:hover { background-position:left bottom !important }

    .sexy-yahoo { background-position:-650px top !important }

    .sexy-yahoo:hover { background-position:-650px bottom !important }

    .sexy-blinklist { background-position:-600px top !important }

    .sexy-blinklist:hover { background-position:-600px bottom !important }

    .sexy-technorati { background-position:-700px top !important }

    .sexy-technorati:hover { background-position:-700px bottom !important }

    .sexy-myspace { background-position:-200px top !important }

    .sexy-myspace:hover { background-position:-200px bottom !important }

    .sexy-twitter { background-position:-350px top !important }

    .sexy-twitter:hover { background-position:-350px bottom !important }

    .sexy-facebook { background-position:-450px top !important }

    .sexy-facebook:hover { background-position:-450px bottom !important }

    .sexy-mixx { background-position:-250px top !important }

    .sexy-mixx:hover { background-position:-250px bottom !important }

    .sexy-script-style { background-position:-400px top !important }

    .sexy-script-style:hover { background-position:-400px bottom !important }

    .sexy-designfloat { background-position:-550px top !important }

    .sexy-designfloat:hover { background-position:-550px bottom !important }

    .sexy-syndicate { background-position:-150px top !important }

    .sexy-syndicate:hover { background-position:-150px bottom !important }

    .sexy-email { background-position:-753px top !important }

    .sexy-email:hover { background-position:-753px bottom !important }

    </style>
  7. Lalu cari kode <data:post.body/>
  8. Letakkan kode di bawah ini setelah kode tersebut
    <div class='sexy-bookmarks'>

    <ul class='socials'>

    <li class='sexy-delicious'><a expr:href='&quot;http://del.icio.us/post?url=&quot; + data:post.url + &quot;&amp;title=&quot; + data:post.title' target='_blank'/></li>

    <li class='sexy-digg'><a expr:href='&quot; http://digg.com/submit?url=&quot; + data:post.url + &quot;&amp;title=&quot; + data:post.title' target='_blank'/></li>

    <li class='sexy-technorati'><a expr:href='&quot; http://technorati.com/faves?add=&quot; + data:post.url + &quot;&amp;title=&quot; + data:post.title' target='_blank'/></li>

    <li class='sexy-reddit'><a expr:href='&quot; http://www.reddit.com/submit?url=&quot; + data:post.url + &quot;&amp;title=&quot; + data:post.title' target='_blank'/></li>

    <li class='sexy-stumble'><a expr:href='&quot; http://www.stumbleupon.com/submit?url=&quot; + data:post.url + &quot;&amp;title=&quot; + data:post.title' target='_blank'/></li>

    <li class='sexy-designfloat'><a expr:href='&quot;http://www.designfloat.com/submit.php?url=&quot; + data:post.url + &quot;&amp;title=&quot; + data:post.title' target='_blank'/></li>

    <li class='sexy-facebook'><a expr:href='&quot; http://www.facebook.com/sharer.php?u=&quot; + data:post.url + &quot;&amp;title=&quot; + data:post.title' target='_blank'/></li>

    <li class='sexy-twitter'><a expr:href='&quot; http://twitthis.com/twit?url=&quot; + data:post.url + &quot;&amp;title=&quot; + data:post.title' target='_blank'/></li>

    <li class='sexy-furl'><a expr:href='&quot; http://www.furl.net/storeIt.jsp?u=&quot; + data:post.url + &quot;&amp;title=&quot; + data:post.title' target='_blank'/></li>

    <li class='sexy-syndicate'><a href='http://feeds2.feedburner.com/kangzin' title='Subscribe to RSS'/></li>

    <li class='sexy-email'><a expr:href='&quot; mailto:?subject=&quot; + data:post.url + &quot;&amp;title=&quot; + data:post.title' target='_blank'/></li>

    </ul>

    <span class='sexy-rightside'/></div>
  9. Lalu Simpan Template
Sebelumya, ada huruf yang saya beri warna merah. Kode tersebut adalah kode nama feed burner kamu. Jika kamu sudah punya tuliskan saja nama kode feed burner kamu. Have fun !!!

Baca Selengkapnya..

Membuat Software Portable dengan Thinstall

Software portable sekarang banyak sekali macam dan jenisnya yang bisa kita peroleh dari internet. Dengan adanya software tersebut, kita dapat membawa ke manapun file portable dengan kapasitas yang tidak terlalu besar dan mudah sekali digunakan. Tanpa harus menginstall terlebih dahulu, kita dapat menggunakan software portable ini secara langsung. Nah, jika kita logika, adanya software portable tentunya juga ada software pembuat software portable tersebut. Untuk itulah asaya akan memperkenalkan software yang digunakan untuk membuat aplikasi portable tersebut. Aplikasi ini dinamakan Thinstall. Dengan software inilah aplikasi portable dibuat.
Jika saya analisis sepertinya aplikasi portable memiliki beberapa kelemahan karena mungkin tidak seperti software aslinya yang harus meng-install terlebih dahulu. Nmaun, tidak apa-apalah. Paling hanya sedikit sekali kekurangan yang mungkin terjadi.
Nah, untuk lebih jelasnya silakan download file di bawah ini yang akan meberikan cara tentang penggunaan Thinstall dan juga ada link untuk men-download software ini.

Cara Menggunakan Thinstall

Baca Selengkapnya..

MMC Akan Selalu Terbang

Semakin maraknya dunia perkomputeran di dunia juga akan berpengaruh terhadap bidang apapun termasuk dunia pendidikan. Oleh karena itu, MMC juga akan terus mengikuti perkembangan dunia perkomputeran tersebut. Dari gambar yang ada, dapat ditafsirkan bahwa MMC dan anggotanya tentu akan terbang mengikuti pesatnya perkembangan teknologi. Sekali lagi, jika kita akan membuat sesuatu, buatlah sesuatu tersebut mengandung makna. Utamakan makna dibanding bagus tidaknya hasil yang akan kita buat. Namun, kalau bisa usahakan hasilnya juga bagus yach...biar enak dilihat dan dipandang oleh siapapun.

Makna yang ada dapat saya terangkan sebagai berikut :

  1. Icon/logo Dreamweaver, Flash, Photoshop, dll merupakan software -software yang biasa digunakan anak-anak MMC untuk melakukan tugas-tugas mereka termasuk job-job mereka.
  2. Gambar burung yang berisikan anak-anak MMC merupakan gambar yang melukiskan MMC akan selalu terbang tinggi mengikuti perkembangan teknologi.
  3. Judul-judul seperti Animation, Video Shooting, Media Interaktif, dll yang ada di bagian paling atas merupakan produk yang dapat dihasilkan oleh anak-anak MMC.
  4. Gambar seperti klise film melukiskan kelenturan/ke-fleksibelan anak-anak MMC dalam menerima kritik maupun saran.
  5. Alamat  yang menunjukkan temapat tinggal MMC kapanpun dan di manapun yaitu SMK N 1 DEMAK

Baca Selengkapnya..

Stop Kebanjiran Email dari Facebook

Kebanjiran air memang hal yang biasa kita alami saat musim hujan. Namun, hal ini berbeda, yaitu kebanjiran email. Hal tersebut adalah hal yang sering dialami banyak pengguna facebook. Email tersebut dikirim karena ada hal-hal tertentu, misal berteman dengan seseorang dan pertemanan itu diterima, ada teman yang ulang tahun, dll. Tentunya kita akan merasa sangat jenuh dengan terlalu banyaknya email yang mem-bludak dalam inbox email kita.
Hal yang harus kita lakukan tentunya adalah melakukan stopping dari email yang dikirim facebook. Cranya sangat mudah yaitu hanya dengan menhilangkan tanda cek saja pada bagian Notifications.


Pengin tahu nih...Perhatikan tutorial berikut ini :

  1. Login ke account facebook kamu
  2. Klik Account > Account Settings
  3. Klik pada bagian Notifications
  4. Nah, pada bagian inilah kamu harus menghilangkan tanda centang agar kamu tidak dikirimi email terus menerus oleh Facebook.
  5. Hilangkan tanda centang sesuai keinginan kamu, kalau pada akun facebook saya, saya banyak menghilangkan centangnya agar sedikit kiriman email yang saya terima.
Have fun with your facebook and do that tutorial !!!

Baca Selengkapnya..

Edit Fotomu Secara Online dengan BeFunky.com

Tanpa capek-capek ngedit foto dengan software pengedit foto, sekarang kamu sudah bisa mengedit foto online dan tentunya hasilnya bakalan membuat kamu puassssss....
Fasilitas edit foto online sangat banyak sekali jumlahnya. Dengan bantuan dari fasilitas web online tersebut, kita menjadi lebih mudah dalam meng-utak-utik efek dan langsung melihat hasilnya. Salah satu web yang menyediakan fasilitas ini adalah befunky.com
Dengan langsung meng-upload foto dan memilih beberapa efek yang tersedia, kamu bisa langsung melihat hasil efeknya dan men-downloadnya secara live. Langkah-langkahnya adalah sbb:


  1. Kunjungi situs tadi yaitu http://www.befunky.com/

  2. Klik saja pada tampilan awal yang muncul, yaitu tampilan yang selalu berubah gambarnya. Tunggu prosesnya. Sebaiknya kamu punya flash player yang telah update

  3. Lalu klik Upload from PC .

  4. Akan muncul form yang akan menunjukkan letak foto yang akan kamu upload. Cari fotonya lalu klik Open . Sekali lagi tunggu prosesnya. Sya mencoba foto cangkul berikut ini :

  5. Di bagian kiri terdapat macam-macam efek yang dapat kamu pilih, sedangkan di bagian kanan foto ada tools yang bisa kamu gunakan untuk melakukan rotate, crop, zoom, dll.

  6. Langsung saja pilih efek-efek yang akan kita gunakan, di sini saya menggunakan efek Charcoal. Pilih salah satu efek yang tersedia.

  7. Setelah pemberian efek, download filenya dengan klik Save >To Desktop

  8. Muncul kotak dialog, langsung pilih Save . Secara otomatis akan muncul tampilan Desktop komputer Anda sebagai tempat penyimpanan. Ganti tempat tersebut sesuai keinginan Anda.

  9. Beri nama dan klik Save
Gimana ??? Funky kan...??? Kalu ingin ngatur yang lain lagi, seperti Library dan lain-lain, kamu harus daftar dulu . Be Funky memang Funky dech.....

Baca Selengkapnya..

Monday, April 5, 2010

Peluncuran Group "MULTIMEDIA COMMUNITY" di Facebook

Wah....makin marak aja nih MMC. Beberapa hari yang lalu malahan mereka meluncurkan group mereka di Facebook. Kabarnya juga akan meluncurkan nama mereka di twitter juga lho....tapi tak tau kapan. Kita tunggu ajah. Yang penting MMC Ekasade tetep eksis dah...
Logo MMC itu dibuat bersama dan juga atas kesepakatan bersama. Gimana menurut kalian ? Bagus kan...??? Gambar tersebut jika ditelaah lebih dalam akan kelihatan maknanya.
Saya akan ceritakan sedikit tentang bagaimana logo ini dibuat dan aktivitas apa saja yang mereka lakukan dalam pembuatan logo ini. Kali pertama, mereka sepakat bahwa mereka ingin membuat logo yang akan menjadikan simbol persahabatan mereka untuk selamanya walaupun sudah lulus nanti. Mereka terus berfikir logo apa yang akan menggambarkan/mencerminkan hal itu. Setelah beberapa hari berfikir sambil oret-oret di kertas, akhirnya mereka menemukan gambar yang tepat dan cocok untuk dijadikan logo bagi kelompok mereka. Suka duka dalam perencanaan pembuatan logo ini pasti ada.

Terkadang mereka bertengkar karena mereka frustasi/pusing karena jika ada logo yang sudah jadi, temen-temen tidak sepakat karena mungkin tidak sesuai dengan prinsip MMC . Kadang ada juga yang protes karena mereka capek sehingga mereka males untuk meneruskan pekerjaan membuat logo ini. Ending-nya, alhamdulillah logo ini bisa menjadi logo yang mereka sepakati bersama dan mencerminkan prinsip mereka.

Baca Selengkapnya..

Tanggap Wacana Atur Pasrah Temanten

Selain ujian praktik tari,, ada juga ujian praktik maca sesorah basa Jawa. Kita harus membuat pidato dalam bentuk teks bahasa Jawa dan menghafalkannya untuk dibacakan di depan guru yang akan menilai pidato. Tentunya guru bahasa Jawa. Kita juga diharuskan memakai kostum dan riasan yang sesuai dengan pidato yang akan kita bacakan. Pilihan pidato antara lain: wasana warsa, atur pasrah temanten, atur panampi pasrahan temanten, dan lelayu. Penjelasannya sebagai berikut :
  • Untuk wasana warsa kita harus membuat pidato tentang wasana warsa kelas 12 yang akan dilepas/lulus. Kostum dan rias boleh seperti anak sekolah, yaitu memakai seragam sekolah.
  • Untuk atur pasrah dan atur panampi, harus memakai kostum yang sesuai dengan kondisi di mana kita sedang menyampaikan penerimaan / memasrahkan pengantin.
  • Untuk lelayu, kita harus membuat pidato tentang bagaimana cara  berbicara sebelum seseorang/ jenazah akan dimakamkan. Kita harus berpakaian seperti modin yang menalqinkan jenazah. Misalnya, memintakan maaf jenazah kepada orang-orang yang masih hidup, dsb.

Tapi, karena kemarin saya hanya membuat pidato tentang atur pasrah temanten, jadi saya hanya bisa memberi temen-temenb link tentang pidato tersebut. Kalian bisa baca dan pahami apa artinya walupun agak sulit.Tapi usahakan sebagai orang jawa (terutama yang orang jawa) ataupun tidak, pelajari basaJawa dengan tekun karena itu adalah bahasa daerah kita dan harus terus dilestarikan. Jangan sampai orang bilang "Wong Jowo rak jowoni". Nih link-nya :
Tanggap Wacana Atur Pasrah Temanten

Maturnuwun....

Baca Selengkapnya..

Pembuatan Proposal Tari Untuk Ujian Praktek

Setelah ujian nasional berakhir, tentunya ujian yang lain wajib ditempuh. Ujian tersebuat berupa ujian praktik dan ujian akhir sekolah (UAS). Ujian praktik yang ada di sekolahku antara lain: tari (seni budaya), pidato (bahasa Indonesia), maca sesorah (basa Jawa), olahraga, KKPI, dan masih banyak lagi. Untuk ujian sekolahnya (UAS) tentu saja semua mata pelajaran kecuali yang iku UAN. 
Jadi, beberapa hari ini semua kelas 12 SMA/SMK/Sederajat bakalan sibuk dan pusing. Nah, untuk tari kemarin sudah dilakukan. Saya mau sedikit cerita nih ama temen-temen tentang ujian praktik tari kemarin.
Aspek yang dinilai dari ujian praktik tari ini adalah kekompakan, gerakan, kostum, rias, dan keselarasan musik dengan gerakannya. Untuk tari yang kelompokku tampilkan kemarin dikomentari musik sama gerakannya. Untuk kekompakan sudah cukup baik. Setelah itu, semua kelompok tari harus membuat deskripsi dari tari yang mereka buat sendiri ( namanya tari kreasi ) dalam bentuk proposal. Dalam deskripsi tersebut harus memuat nama tari, kostum yang dipakai, riasan, serta hitungan dan deskripsi gerakan yang sudah ditampilkan. Mungkin temen-temen juga disuruh guru kalian untuk membuat yang demikian ? Tidak usah bingung....Nih, saya ada file yang bisa kalian download sebagai dasar pembuatan deskripsi tari kalian. Kalian bisa mengedit teks-teks baik nama tari, nama kelompok dan lain-lain termasuk gambaran gerakannya. Untuk gambar yang ada di samping deskripsi gerakan tari, jika kamu kurang jelas, tanyakan saja pada guru kesenianmu. Ingat !! Malu bertanya sesat di jalan . Nih link-nya :
DESKRIPSI TARI

Have fun with your editting......

Baca Selengkapnya..

Akhirnya, Ujian Nasional Selesai Juga

Selamat kepada anak SMA/SMK/Sederajat.  Kalian telah melaksanakan ujian nasional dengan penuh semangat. Semoga aja kita semua berhasil dan bisa lulus UN seperti gambar yang ada di postingan ini. Tentunya lulus dengan prestasi yang baik.
Walaupun mungkin nanti UN bakalan dihapus, tetapi UN kayaknya masih menjadi prioritas bagi beberapa universitas. Jadi, kita tunggu aja hasil akhirnya. Kalau memang jadi dihapus, itu berarti keberuntungan adik-adik kelas kita.  
 Bahkan saya pernah lihat media Bapak Presiden Indonesia mengatakan bahwa "Lebih baik UN tetap ada daripada anak-anak Indonesia harus menjadi bodoh". Kira-kira sih begitu.  

 Tapi jika kita telaah lebih dalam, memang ada benarnya juga yang dikatakan oleh Bapak SBY . Kalau seumpama UN dihapuskan, nanti anak-anak Indonesia bakalan malas bahkan sampe tidak belajar karena UN sudah dihapus. Mereka akan berfikir bahwa dengan dihapuskannya UN, kelulusan mereka pasti terjamin dan tidak perlu deg-degan dalam menghadapi UN seperti yang sudah saya alami kemarin . Tapi, kalau tidak dihapus, juga akan kasihan temen-temen kita yang ada di daerah terpencil dengan alat/ sarana pendidikan yang kurang memadai. Huh....jadi bingung nih kawan..Terserah aja deh apa kata pemerintah . Selagi kita ikut dan tertib dalam melaksanakan pasti akan aman. Pedoman kita : Ada Ujian atau Tidak Yang Penting Lulus dengan Prestasi ......
Amiiin......

Baca Selengkapnya..

Kebersamaan dan Kegokilan MMC

Gambar di samping adalah gambar yang melukiskan kebersamaan dan kegokilan anak MMC. Walaupun menghadapi beribu-ribu rintangan (kayak film kera sakti aja nih), mereka tetap tabah dan tetap menjaga kebersamaan dalam situasi apapun, di manapun, dan kapanpun. Semuanya itu dilakukan semata untuk tetap memperkokoh persatuan dan kesatuan anak-anak MMC.
Bagi siapapun yang nantinya pengin masuk SMK Negeri 1 Demak, masuk aja di jurusan Multimedia. Nanti kalian pasti akan menemui berbagai kenangan tentang kakak-kakak kelas kalian termasuk tahun ajaran-ku (si pembuat blog). Tentunya, kalian nanti akan menghadapi tantangan dulu, misal banyak sekali pesaingnya karena jurusan ini memang paling digemari di SMK N 1 Demak. Akan tetapi, setelah kalian bisa masuk jurusan ini, nantinya kalian akan mendapatkan pelajaran yang mungkin akan sangat menguntungkan kalian. Buktinya, tahun ajaran-ku maupun tahun ajaran sebelumnya, banyak yang selalu diajak guru-guru untuk mengambil video, meng-edit foto, sampai membuat tutorial dan web. Tentunya dengan honor juga he...he...he...Berikut adalah beberapa proyek yang dapat dikerjakan oleh anak-anak MMC :
  1. Pembuatan media pembelajaran interaktif dengan Macromedia Flash
  2. Pembuatan web/blog
  3. Syuting/foto beserta pengeditannya, dan
  4. Masih banyak lagi
Honornya juga bermacam-macam kok  . Kalau mungkin ada sesuatu yang ingin ditanyakan, langsung aj

Baca Selengkapnya..